Please ensure Javascript is enabled for purposes of website accessibility


img_head
BERITA

Terkait Aksi Perubahan, Peserta Diklat PKP MS Idi Rapat Bersama Tim

Mar03

Konten : berita kegiatan
Telah dibaca : 589 Kali


Hj. Hasrati, A.Md., yang merupakan peserta dalam Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) dari Mahkamah Syar’iyah Idi, berencana akan segera meluncurkan aksi perubahan. Aksi perubahan ini merupakan salah pogram kerja yang harus dimiliki oleh setiap peserta diklat yang diselenggarakan oleh Badan Penelitian Pengembangan Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan Peradilan Mahkamah Agung RI tahun anggaran 2021.

Untuk mendukung kegiatan tersebut, beberapa pegawai Mahkamah Syar’iyah Idi yang tergabung dalam tim efektif aksi perubahan PKP ini mengadakan rapat terbatas pada Senin (01/03/21) pagi, yang bertempat diruang kerja pimpinan.

Adapun susunan tim aksi ini yaitu, Ketua Mahkamah Syar’iyah Idi Hasanuddin, S.H.I., M.Ag., sebagai mentor dalam tim. Selanjutnya Wakil Ketua Anas Rudiansyah, S.H.I., M.H., sebagai quality control, Sekretaris Nizar, S.Ag., sebagai sekretaris. Kemudian peserta diklat yaitu Hj. Hasrati, A.Md., sebagai reformer, dan Ferdiansyah Putra sebagai bagian teknis/programmer serta Luqmanul Hakim, A.Md., sebagai programmer/dokumentasi. Seluruh tim ini mempunyai tugas masing-masing dalam mensukseskan aksi perubahan.

Ketua Mahkamah Syar’iyah Idi Hasanuddin, S.H.I., M.Ag., dalam arahannya mengatakan, dirinya sangat mendukung rencana kerja yang akan dilakukan oleh peserta diklat. Dengan adanya aksi perubahan, maka akan bertambah inovasi untuk Mahkamah Syar’iyah Idi. Dan inovasi ini juga akan digunakan dalam keseharian sebagaimana inovasi lainnya yang sudah berjalan selama ini.

Salah satu inovasi dalam aksi perubahan yang akan segera dilaunching yaitu aplikasi Simancuti. Aplikasi ini merupakan optimalisasi sistem manajemen pegawai dalam meningkatkan kinerja pengurusan dan penertiban surat cuti bagi pegawai dilingkungan Mahkamah Syar’iyah Idi.

Hj. Hasrati, A.Md., selaku Kepala Sub Bagian Kepegawaian, Organisasi dan Tata Laksana Mahkamah Syar’iyah Idi, dalam laporannya juga menyampaikan bahwa dibuatnya aplikasi ini terutama berkaitan dengan tugas dan tanggung jawabnya saat ini. Bahkan terkait dengan administrasi cuti bagi pegawai, selama ini belum ada aplikasi yang memudahkan dalam pengurusannnya. Untuk itu, dengan adanya aplikasi yang sudah dimulai ujicoba, sangat cocok dan layak digunakan dalam keseharian.

Bahkan untuk mensukseskan aksi perubahan ini, seluruh jajaran Mahkamah Syar’iyah Idi memberikan dukungan dan semangat kepada peserta diklat. Somoga dengan adanya aksi perubahan ini dapat terus membawa peradilan khususnya Mahkamah Syar’iyah Idi kedepan semakin maju dan modern, terutama dalam menggapai zona integritas menuju WBK (Wilayah Bebas Korupsi).(DCB)