Sabtu, November 8, 2025
Home Author
Author

admin

Kamis, 30 Oktober 2025, Mahkamah Syar’iyah Idi kembali melaksanakan Sidang Keliling di KUA Sungai Raya sebagai bagian dari upaya meningkatkan akses layanan peradilan bagi masyarakat yang berada di daerah terpencil dan sulit dijangkau. Pelaksanaan sidang keliling ini bertujuan untuk menghadirkan keadilan yang mudah, cepat, dan biaya ringan sesuai dengan asas peradilan di Indonesia.Dalam sidang keliling ini, pengadilan membuka pelayanan pemeriksaan dan penyelesaian perkara di tempat, sehingga masyarakat tidak perlu datang jauh-jauh ke gedung pengadilan.
Dengan sidang keliling, Mahkamah Syar’iyah Idi menunjukkan komitmennya untuk memberikan pelayanan keadilan yang merata dan meningkatkan kesadaran hukum masyarakat di seluruh wilayah yurisdiksinya. Kegiatan ini juga mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam proses peradilan yang transparan dan akuntabel.
Seluruh rangkaian sidang keliling berjalan tertib, efektif, dan efisien dengan tetap menjaga independensi dan martabat lembaga peradilan.
0 comments 28 views
0 FacebookTwitterWhatsappTelegramThreadsBluesky

Idi, 28 Oktober 2025, Mahkamah Syar’iyah Idi Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 yang dilaksanakan dengan khidmat di halaman kantor Mahkamah Syar’iyah Idi. Dalam kegiatan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 yang bertindak sebagai Pembina Upacara yaitu Wakil Ketua Mahkamah Syar’iyah Idi Bapak Mhd. Syukri Adly, S.H.I., M.A,.

Pelaksanaan upacara ini mengacu pada Surat Sekretaris Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor 15943/SEK/HM3.1.1/X/2025 perihal Penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2025. Adapun tema peringatan Sumpah Pemuda tahun ini adalah “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”, yang mencerminkan semangat solidaritas, kolaborasi, dan kontribusi generasi muda dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

Wakil Ketua Mahkamah Syar’iyah Idi dalam amanatnya menyampaikan bahwa peringatan Hari Sumpah Pemuda menjadi momentum penting untuk merefleksikan kembali semangat perjuangan para pemuda Indonesia yang telah meneguhkan komitmen kebangsaan melalui ikrar Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 1928. Nilai-nilai persatuan, perjuangan, dan pengabdian menjadi dasar utama bagi generasi muda masa kini untuk terus berkarya dan berkontribusi bagi kemajuan bangsa.

0 comments 31 views
0 FacebookTwitterWhatsappTelegramThreadsBluesky

Selasa, 28 Oktober 2025, Ketua Mahkamah Syar’iyah Idi Menghadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 yang digelar di Lapangan Upacara Pusat Pemerintahan Kabupaten Aceh Timur. Bupati Aceh Timur, Iskandar Usman Al-Farlaky, S.H.I., M.Si., bertindak sebagai Pembina Upacara. Kegiatan berlangsung khidmat dengan diikuti unsur Forkopimda, para kepala OPD, organisasi kepemudaan, ASN, pelajar, serta perwakilan mahasiswa.

Upacara berlangsung dengan penuh semangat nasionalisme. Di akhir kegiatan, Bupati Al-Farlaky menyerukan agar seluruh elemen masyarakat, khususnya generasi muda, terus menjaga api perjuangan dan mengisi kemerdekaan dengan karya nyata.

0 comments 41 views
0 FacebookTwitterWhatsappTelegramThreadsBluesky
Senin, 27 Oktober 2025 Mahkamah Syar’iyah Idi melaksanakan Briefing kepada Petugas PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu)
Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, Mahkamah Syar’iyah Idi melaksanakan kegiatan Briefing rutin pada hari Senin pagi yang kali ini disampaikan oleh Hakim Mahkamah Syar’iyah Idi, Ibu Elvina Amanda, S.H. didampingi oleh Kasubbag Umum dan Keuangan, Bapak Muliadi, S.H.I.
Pembina PTSP Menyampaikan kepada Petugas PTSP, agar petugas PTSP selalu menjaga integritas, profesionalitas, serta senantiasa memberikan pelayananan yang ramah dan cepat juga tepat kepada masyarakat, memberikan pelayanan terbaik, baik itu di bagian Informasi begitu juga di bagian Posbakum demi meningkatkan kedisiplinan dan kualitas kerja, agar pelayanan publik senantiasa dapat berjalan secara optimal.
0 comments 40 views
0 FacebookTwitterWhatsappTelegramThreadsBluesky
Senin, 27 Oktober 2025 Mahkamah Syar’iyah Idi melaksanakan Apel Pagi yang berlangsung di halaman utama lingkungan kantor Mahkamah Syar’iyah Idi. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Pembina Apel, Bapak Mhd. Syukri Adly, S.H.I., M.A., yang memberikan arahan serta motivasi kepada seluruh pegawai. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya menjaga disiplin kerja sebagai fondasi keberhasilan dan kelancaran operasional Mahkamah Syar’iyah Idi.
Selain itu, Bapak Mhd. Syukri Adly,S.H.I.,M.A. juga mengajak seluruh pegawai untuk terus membangun kerjasama yang baik serta mempertahankan semangat kerja yang tinggi. Beliau mengingatkan agar para pegawai senantiasa menjaga kesehatan agar mampu menjalankan tugas dengan maksimal. Apel pagi ini menjadi momen penting untuk memperkuat solidaritas dan profesionalisme di lingkungan Mahkamah Syar’iyah Idi.
0 comments 48 views
1 FacebookTwitterWhatsappTelegramThreadsBluesky
Ketua Mahkamah Syar’iyah Idi, Ibu Wafa’, S.H.I., M.H., bersama seluruh pegawai Mahkamah Syar’iyah Idi mengikuti acara sosialisasi kesehatan yang diselenggarakan oleh Rumah Sakit Mulia Raya (RSMR). Acara ini berlangsung di Aula Mahkamah Syar’iyah Idi dengan tujuan meningkatkan pengetahuan dan kesadaran pegawai mengenai pentingnya menjaga kesehatan.
Dalam kegiatan tersebut, Ibu Nikyta Ayu Indria, A.Md., bertindak sebagai MC yang memandu jalannya sosialisasi dengan penuh antusias. Para peserta mendapatkan informasi penting tentang cara menjaga pola hidup sehat serta deteksi dini berbagai penyakit yang berpotensi mengancam.
Kegiatan sosialisasi kesehatan ini menjadi langkah strategis Mahkamah Syar’iyah Idi dalam membangun budaya sehat di lingkungan kerja. Melalui upaya ini, diharapkan seluruh pegawai semakin peduli terhadap kesehatan pribadi dan mampu mencegah penyakit sejak dini demi mendukung kinerja yang optimal.
0 comments 31 views
0 FacebookTwitterWhatsappTelegramThreadsBluesky
Ketua Mahkamah Syar’iyah Idi, Ibu Wafa’, S.H.I., M.H., bersama jajarannya mengikuti Seminar Nasional 2025 Mahkamah Islam Tinggi (MIT) bertajuk “Pembuka Tabir Sejarah Eksistensi Peradilan Agama dalam Reformasi Hukum dan Peradilan di Indonesia”. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom Meeting pada Kamis, 23 Oktober 2025.
Seminar ini diikuti oleh seluruh jajaran Mahkamah Syar’iyah Idi dari Ruang Media Center, sebagai bentuk komitmen dalam memperdalam pemahaman sejarah dan peran strategis peradilan agama dalam perkembangan hukum nasional di era reformasi. Partisipasi aktif tersebut juga menjadi upaya Mahkamah Syar’iyah Idi dalam mendukung penguatan sistem peradilan agama yang transparan dan adaptif terhadap dinamika hukum Indonesia.
0 comments 28 views
0 FacebookTwitterWhatsappTelegramThreadsBluesky